Real Betis vs AS Roma: Jose Mourinho Gagal Rusak Rekor Alex Ferguson

Namun, setelah mengecek Video Assistant Referee, sang pengadil lapangan mengesahkan gol tersebut. Papan skor pun berubah menjadi 1-1.
Skor imbang membuat skema permainan sedikit berubah. Roma lebih banyak bertahan untuk menahan gempuran Betis.
Armada Manuel Pellegrini tampak ngotot menang meski akhirnya tetap tak bisa menambah gol. Duel Betis vs Roma berakhir dengan skor sama kuat 1-1.
Hasil ini membuat posisi Betis relatif lebih aman. Mereka masih memuncaki klasemen sementara C dengan 10 poin.
Roma di sisi lain, tetap bertahan di peringkat ketiga dengan empat poin. Serigala Ibu Kota harus menyapu bersih dua laga tersisa dengan kemenangan untuk menjaga peluang tetap berkompetisi di Liga Europa.
Hasil imbang ini juga membuat Jose Mourinho gagal melewati rekor Sir Alex Ferguson sebagai pelatih dengan jumlah kemengan terbanyak di Eropa.
Keduanya sama-sama sudah mengemas 106 kemenangan di kompetisi antarklub Benua Biru. Mourinho sejatinya hanya butuh satu kemenangan untuk mematahkan rekor milik eks pelatih Manchester United tersebut.(mcr15/jpnn)