Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Realisasi Subsidi BBM Rp105,9 T

Jumat, 24 Oktober 2008 – 17:33 WIB
Realisasi Subsidi BBM Rp105,9 T - JPNN.COM
JAKARTA - Hingga pertengahan Oktober 2008 total realisasi belanja subsidi bahan bakar minyak (BBM) yang dilakukan pemerintah mencapai Rp 105,9 triliun. Angka ini merupakan 83 % dari pagu anggaran yang ditetapkan dalam APBN-P 2008 sebesar Rp 126,8 triliun. "Kini realisasinya mencapai 83 persen atau sekitar Rp105,9 triliun," kata Dirjen Perbendaharaan Depkeu, Herry Purnomo kepada wartawan di Jakarta(24/10).

Realisasi ini lebih besar dibandingkan dengan nilai realisasi  subsidi listrik yang mencapai 81% atau Rp 49,1 triliun dari pagu anggaran sebesar Rp 60,2 triliun. "Untuk subsidi BBM tidak bisa diperkirakan kira-kira sampai berapa, contohnya tahun lalu yang ternyata lebih besar dari pagu anggaran," tambahnya.

Pemerintah mengalokasikan dana subsidi sebesar Rp 234,41 triliun yang didistribusikan untuk berbagai kebutuhan. Antara lain subsidi BBM sebesar Rp 126,82 triliun, subsidi listrik Rp 60,29 triliun, subsidipangan Rp 8,59 triliun, subsidi pupuk Rp 7,81 triliun, subsidi benih Rp 1,02 triliun, public service obligation (PSO) Rp 1,73 triliun, subsidi bunga kredit program Rp 2,15 triliun, subsidi minyak goreng yang dilakukan melalui mekanisme operasi pasar Rp 500 miliar, subsidi kedelai Rp 500 miliar, dan subsidi pajak Rp 25triliun. (esy/JPNN)

JAKARTA - Hingga pertengahan Oktober 2008 total realisasi belanja subsidi bahan bakar minyak (BBM) yang dilakukan pemerintah mencapai Rp 105,9 triliun.

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close