Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Rekanan Cabut, Gedung Baru DPR Tetap Lanjut

Selasa, 03 Mei 2011 – 01:13 WIB
Rekanan Cabut, Gedung Baru DPR Tetap Lanjut - JPNN.COM
JAKARTA - PT Duta Graha Indah (DGI) Tbk telah memastikan diri untuk mundur dari prakualifikasi proyek gedung baru DPR. Namun demikian, mundurnya PT DGI itu tidak akan berpengaruh pada proses tender proyek gedung wakil rakyat yang menyedot APBN hingga Rp 1,16 triliun itu.

Sekjen DPR RI, Nining Indra Saleh, menyatakan, proses tender tetap akan digelar karena DPR sudah mengantongi perusahaan lain yang lolos prakualifikasi. "Tidak akan ada prakualifikasi ulang, kemarin kan sudah terpilih lima. Kalau DGI mundur, tendernya tetap lanjut," ucap Nining saat ditemui di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor) Senin (2/5) petang.

Menurut Nining, DGI baru dinyatakan lolos tahap prakualifikasi bersama empat perusahaan lainnya. Proses prakualifikasi itu hanya salah satu proses sebelum proses tender. "DGI mundur, kita lanjut dengan tender yang diikuti empat perusahaan saja. Nanti kita cari penawaran yang termurah," tandasnya.

Nining pun menegaskan bahwa mundurnya PT DGI juga tidak berpengaruh pada rancangan gedung baru DPR. "Tidak ada perubahan," ucapnya.

JAKARTA - PT Duta Graha Indah (DGI) Tbk telah memastikan diri untuk mundur dari prakualifikasi proyek gedung baru DPR. Namun demikian, mundurnya

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News