Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Rekrutmen Guru PPPK 2021, Dudi Honorer K2: Hidup Ini Pedih, Jenderal!

Senin, 30 November 2020 – 15:15 WIB
Rekrutmen Guru PPPK 2021, Dudi Honorer K2: Hidup Ini Pedih, Jenderal! - JPNN.COM
Tes PPPK berbeda denganb tes CPNS. Ilustrasi Foto: Ricardo/JPNN.com

Sedangkan lulusan PPG, menurut Iwan, harus diberikan kesempatan juga agar mendapatkan komposisi guru dengan usia beragam.

"Prinsipnya siapa pun bisa ikut seleksi online ini. Yang lulus itu berhak mengisi formasi 1 juta guru PPPK itu. Dan, kesempatan ikut tes kan kami berikan sampai tiga kali," ujarnya 

Kebijakan ini tentu saja membuat guru honorer K2 berkecil hati.

Mereka tidak percaya diri bersaing dengan guru-guru honorer nonkategori, guru swasta, apalagi lulusan PPG.

"Pemerintah menolak memberikan formasi khusus untuk honorer K2, hidup ini pedih, jenderal!," cetus Dudi Abdullah, guru honorer K2 dari Kabupaten Garut.

Dudi yang pernah ikut tes PPPK pada Februari 2019 tetapi tidak lulus ini tidak bisa membayangkan bagaimana suasana kebatinan rekan-rekannya.

"Waktu tes sesama honorer K2 saja saya gugup sampai tidak lulus. Ini saingannya banyak sekali. Bisa-bisa| enggak lulus lagi," keluhnya.

Walaupun belajar serius pun, belum jaminan utama untuk lulus tes. Itu sebabnya menurut Dudi, honorer K2 mestinya dites sesama mereka.

Rekrutmen 1 juta guru PPPK 2021, Pemerintah tetap tidak akan memberikan formasi khusus bagi honorer K2.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close