Rektor IIQ Prof Huzaemah Wafat, Gus Jazil: Beliau Teladan Para Ulama Perempuan Indonesia
Sebab pandangannya tersebut, Huzaemah disebut berdiri di atas dua kaki.
Dia seorang perempuan modernis yang memegang nilai-nilai modern dan di saat yang sama adalah tradisionalis.
Berbagai penghargaan dia terima semasa hidupnya. Di antaranya Penghargaan “Kepemimpinan dan Manajemen Peningkatan Peranan Wanita” dari Menteri Negara Peranan Wanita RI (1999), Penghargaan Eramuslim Global Media atas kepedulian terhadap ilmu Syariah sebagai pakar fikih perempuan (2007), Satya Lencana Wira Karya dari Presiden RI atas jasa sebagai anggota Tim Penyempurnaan Tafsir al-Qur’an Departemen Agama RI (2007), Penghargaan Women Award atas dedikasi, inovasi dan prestasinya dalam mewujudkan hak-hak perempuan dan anak dari rektor UIN Jakarta (2015), dan Lencana Karya Satya 30 Tahun (2016).
“Selamat jalan Ibu dalam damai dan ridha-Nya. Prestasi, dedikasi dan keteladananmu akan menjadi inspirasi bagi perempuan Indonesia. Insyaallah husnul khotimah dan menjadi ahli surga,” pungkas Gus Jazil melepas kepergian almarhumah.(jpnn)
Video Terpopuler Hari ini: