Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Resmi Hadir di Indonesia, Neta Bawa 3 Mobil Andalan

Jumat, 11 Agustus 2023 – 22:19 WIB
Resmi Hadir di Indonesia, Neta Bawa 3 Mobil Andalan - JPNN.COM
Neta hadir di GIIAS 2023. Foto: Neta

jpnn.com, TANGERANG - Perusahaan rintisan asal Tiongkok, Neta resmi mengadu peruntungan di pasar otomotif Indonesia.

Melalui lantai Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2023, Neta mengenalkan tiga mobil andalan mereka, meliputi Neta S sebagai mobil sports dengan teknologi modern.

Kemudian, Neta U sebagai BEV-SUV dengan jarak tempuh baterai yang lebih jauh, serta Neta V menjadi kendaraan modern dengan teknologi kelas atas yang menyasar konsumen muda.

"Kami sangat bangga dapat menghadirkan produk kami yang berkualitas tinggi, kami sangat yakin Neta hadir dan berinvestasi demi memenuhi kebutuhan masyarakat Indonesia serta mendukung pemerintah menjadikan industri otomotif yang lebih ramah lingkungan,” ujar Presiden Direktur PT. Neta Auto Indonesia, Wang Chengjie dalam keterangannya, Jumat (11/8).

Neta mulai masuk pasar otomotif sejak 2014 lalu di bawah naungan Hozon Auto Manufacturing di Cina.

Neta mengeklaim menjadi brand dengan pencapaian luar biasa yang mengenalkan produknya pertama kali ke publik pada 2018.

Pada akhir 2019, Neta berhasil mencatatkan angka produksi hingga 10.000 unit.

Melanjutkan misi dalam menciptakan produk berkualitas terbaik dengan riset yang mendalam mengenai kebutuhan konsumen di pasar otomotif Cina, Neta telah meluncurkan setidaknya lima model dan berhasil mencatatkan angka penjualan hingga 150.000 unit pada 2022.

Resmi hadir di pasar otomotif Indonesia, Neta membawa 3 mobil andalannya dan berkomitmen akan memproduksi secara lokal

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close