Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Respons Raditya Dika Soal Babi Ngepet, Penting untuk Diketahui

Jumat, 30 April 2021 – 11:21 WIB
Respons Raditya Dika Soal Babi Ngepet, Penting untuk Diketahui - JPNN.COM
Raditya Dika. Foto: Djainab Natalia Saroh/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Komika Raditya Dika ikut menanggapi video viral seorang ibu menyindir tetangga yang diduga memelihara babi ngepet.

Ibu dalam video itu menuding tetangganya punya babi ngepet lantaran si tetangga terlihat kaya namun pekerjaannya tidak diketahui.

Oleh sebab itu, Raditya Dika merespons dengan memberi pencerahan bahwa semua orang sekarang bisa menghasilkan uang meski bekerja dari rumah.

"Gig economy adalah pola kerja baru, orang enggak perlu ngantor tetapi cukup menukar keahlian mereka dengan uang," ungkap Raditya Dika melalui akun miliknya yang telah terverifikasi di Instagram, Jumat (30/4).

Sutradara film Single itu kemudian memberi contoh pekerjaan yang bisa menghasilkan uang meski dikerjakan di rumah.

Antara lain, ilustrator freelance, konsultan, makelar, dan sebagainya.

"Ada yang jadi YouTuber, ada juga yang trading saham. Teknologi membuat itu semua terjadi," ujar Raditya Dika.

Tidak hanya itu, Raditya Dika juga menyampaikan satire terkait video seorang ibu yang menuduh tetangganya memelihara babi ngepet.

Komika Raditya Dika ikut menanggapi video seorang ibu menyindir tetangga yang diduga memelihara babi ngepet.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News