Reyes Permanen di Benfica
Jumat, 26 Desember 2008 – 06:27 WIB
Setelah melalui negosiasi panjang, Los Rojiblancos -julukan Atletico Madrid- merelakan Reyes hengkang secara permanen ke Benfica. Dia dikontrak dengan durasi empat tahun.
Selama musim ini, pemain binaan Sevilla itu sudah 14 kali membela Benfica di Liga Portugal dan menyumbangkan tiga gol. Keputusan Benfica mengikat secara permanen tersebut disambut gembira pemain berusia 25 tahun itu. "Di Lisbon, saya merasa seperti berada di rumah dan ingin tetap di sini. Mereka terus berupaya mempertahankan saya di sini. Tentu, saya sangat senang," ucapnya. (ham/ca)