RI - Tiongkok Gelar Pameran Budaya Bersama
Senin, 25 April 2011 – 16:04 WIB
JAKARTA—Museum Nasional Indonesia yang berada dibawah Kementerian Kebudayaan dan Pariwisata (Kemenbudpar) bersama dengan Museum Nasional Guangxi, China menggelar pameran Museum Nasional 2011 di Jakarta. Sekretaris Jenderal (Sekjen) Kemenbudpar, Wardiyatmo mengatakan, pameran yang mengusung tema Color of Uniqueness digelar untuk memberikan informasi dan meningkatkan pemahaman kepada masyarakat mengenai beragamnya khasanah budaya bangsa Indonesia yang diperkaya oleh unsur-unsur budaya Tionghoa. “Kami ingin memberikan gambaran kepada masyarakat umum, tentang sejarah masuknya bangsa China di wilayah nusantara. Bahkan, kami juga akan menjelaskan tentang peninggalan arkeologis dari masa prasejarah hingga masa klasik yang mengandung unsur – unsur budaya China di Indonesia,” ungkap Wardiyatmo di dalam acara pembukaan pameran Color of Uniqueness di Museum Nasional, Jakarta, Senin (25/4).
Wardiyatmo—mewakili Menbudpar karena berhalangan hadir tersebut menyebutkan, pameran yang akan berlangsung sejak 25 April – 31 Mei 2011 tersebut akan memamerkan sekitar 200 buah kolekso yang berasal dari Museum Nasional Indonesia (106 buah koleksi) dan Museum nasional Guangxi (92 buah koleksi) dan Balai Pelestarian Peninggalan Purbakala Trowulan (2 buah koleksi).
“Kami juga akan memberikan penjelasan mengenai akulturasi China dalam budaya di Indonesia yang terdapat pada kain/tekstil tradisional Nusantara. Misalnya pada batik pesisir, seni kriya, arsitektur, seni ukir, seni pertunjukan dan keramik China, serta gambaran tentang unsure budaya China yang mewarnai kehidupan social masyarakat Indonesia,” tukasnya.
JAKARTA—Museum Nasional Indonesia yang berada dibawah Kementerian Kebudayaan dan Pariwisata (Kemenbudpar) bersama dengan Museum Nasional Guangxi,
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
BERITA LAINNYA
- Hukum
Bea Cukai & Polri Gagalkan Penyelundupan 38,9 Kg Sabu-Sabu dan 29.182 Butir Ekstasi
Sabtu, 16 November 2024 – 06:59 WIB - Humaniora
Besok Pendaftaran PPPK 2024 Tahap 2, Perhatikan Syarat Khusus
Sabtu, 16 November 2024 – 06:57 WIB - Humaniora
Momen Seskab Teddy Dampingi Presiden Prabowo Temui Presiden Joe Biden di Gedung Putih
Sabtu, 16 November 2024 – 04:52 WIB - Humaniora
Wamentrans Viva Yoga Berencana Revitalisasi Kawasan Transmigrasi untuk Mendukung Program Food Estate
Sabtu, 16 November 2024 – 04:39 WIB
BERITA TERPOPULER
- Sepak Bola
Erick Bingung dengan Keputusan Shin Tae Yong Mencoret Eliano dari Timnas
Sabtu, 16 November 2024 – 04:50 WIB - Hukum
Ivan yang Suruh Siswa Menggonggong Dapat Kejutan dari Tahanan Polrestabes Surabaya
Sabtu, 16 November 2024 – 02:02 WIB - Kriminal
Tragis! Ibu dan Anak di Surabaya Tewas Gegara Warisan, Kejadiannya Mengerikan
Sabtu, 16 November 2024 – 01:41 WIB - Bali Terkini
Kalender Bali Sabtu 16 November 2024: Hari Baik Mulai Berjualan, Murah Rezeki
Sabtu, 16 November 2024 – 05:47 WIB - Sepak Bola
Indonesia vs Jepang: Garuda Dicukur Samurai Biru, Shin Tae Yong Singgung Pemain Ini
Sabtu, 16 November 2024 – 05:46 WIB