Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Ribuan Warga Kalbar di Perantauan Ikut Sosialisasi 4 Pilar

Sabtu, 15 September 2018 – 19:38 WIB
Ribuan Warga Kalbar di Perantauan Ikut Sosialisasi 4 Pilar - JPNN.COM
Wakil Ketua MPR Oesman Sapta Odang saat Sosialisasi Empat Pilar yang diikuti ribuan warga Kalimantan Barat pada Sabtu (15/9) di kediaman Wakil Ketua MPR Oesman Sapta. Foto: Humas MPR RI

Apa yang disampaikan Hamzah Haz itu disebut sudah disampaikan dua tahun yang lalu baik kepada Presiden, tokoh umat Islam maupun tokoh non-Muslim.

"Kita perlu memperbaiki moral dengan agama,” tuturnya.

Ribuan Warga Kalbar di Perantauan Ikut Sosialisasi 4 Pilar

Sebagai umat mayoritas, diharap umat Islam bersikap yang baik. "Kalau umat Islam baik, maka baiklah Indonesia,” ucapnya.

Sebagai pembicara dalam sosialisasi, Oesman Sapta dalam pemaparan mengatakan nilai-nilai Pancasila, UUD NRI Tahun 1945, NKRI, dan Bhinneka Tunggal Ika merupakan perekat bangsa.

“Ini merupakan pertahanan terakhir bangsa Indonesia,” paparnya. Hal demikian ditegaskan karena Indonesia mendapat ancaman intervensi bangsa asing.

Dirinya mengharap agar semua ingat asal-usul kita. “Kita harus ingat dari mana asal kita,” ujarnya.
Menurut Oesman Sapta bila semua anak bangsa ingat asal-usul atau daerahnya maka Indonesia akan maju.

“Saya ingin membangun kampung kelahiran saya, Sukadana, Kayong Utara, Kalbar,” ungkapnya.

Ribuan warga Kalbar yang merantau di Jakarta, Depok, Bekasi, Bogor, Tangerang, dan kota lainnya mengikuti Sosialisasi Empat Pilar MPR.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

TAGS   MPR RI 
BERITA LAINNYA
X Close