Ricciardo Pangkas Jarak dengan Puncak Klasemen F1 2018
jpnn.com, MONACO - Kemenangan kedua Daniel Ricciardo sepanjang musim F1 2018 menempatkannya terselip ke deretan atas klasemen pembalap sementara.
Dari posisi kelima, kemenangan Ricciardo pada F1 GP Monaco mendorongnya merengsek ke posisi ketiga klasemen F1 2018, walaupun belum mengubah posisi teratas yang didukui Lewis hamilton dan kedua Sebastian Vettel.
Dari total torehan poin hingga usai GP Monaco, pembalap Australia itu sudah mengumpulkan sebanyak 72 poin.
Sementara itu Vettel yang menjadi tercepat kedua bisa mendulang 18 poin menjadi total 96 poin, sehingga pembalap Ferrari ini memangkas jarak dengan pemilik puncak klasemen Hamilton hanya 14 poin. (mg8/jpnn)
Berikut Klasemen F1 usai GP Monaco
1 Lewis Hamilton Mercedes 110
2 Sebastian Vettel Ferrari 96
3 Daniel Ricciardo Red Bull 72
4 Valtteri Bottas Mercedes 68
5 Kimi Raikkonen Ferrari 60
6 Max Verstappen Red Bull 35
7 Fernando Alonso McLaren 32
8 Nico Hulkenberg Renault 26
9 Carlos Sainz Jr. Renault 20
10 Kevin Magnussen Haas 19
11 Pierre Gasly Toro Rosso 18
12 Sergio Perez Force India 17
13 Esteban Ocon Force India 9
14 Charles Leclerc Sauber 9
15 Stoffel Vandoorne McLaren 8
16 Lance Stroll Williams 4
17 Marcus Ericsson Sauber 2
18 Brendon Hartley Toro Rosso 1