Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Rio Haryanto Berbakat, Dia Sudah Siap di F1

Minggu, 06 Maret 2016 – 22:24 WIB
Rio Haryanto Berbakat, Dia Sudah Siap di F1 - JPNN.COM
Dave Ryan, Racing Director Manor-Mecedes saat wawancara khusus dengan wartawan JawaPos Nanang Prianto di sirkuit Barcelona. FOTO: RAKA DENNY/JAWA POS

Mercedes fantastis. Mereka benar-benar profesional. Mereka sangat terbuka pada semua masukan dan permintaa kami. Saya rasa tidak ada pemasok mesin sebagus mereka.

 

Musim ini akan ada 21 seri, terpanjang dalam sejarah. Apakah tim Anda cukup kuat untuk menghadapinya dengan baik?

Saya berharap demikian, ini musim yang sangat berat. Yang jelas, tidak akan banyak yang bisa dilakukan dengan mobil, karena kami akan sangat sering bepergian dalam jarak yang begitu jauh.

Kami harus bisa menyusun jadwal sedemikian rupa sehingga seluruh anggota tim bisa mendapatkan libur yang cukup. Mungkin tidak di rumahnya, namun di negara lain. Sangat berat memang, tapi saya yakin bisa.

 

Apakah akan ada dua shift seperti beberapa tim lain? Cukupkah personel Manor untuk itu?

Cukup. Hahahaha…

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News