Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Ronaldo

Oleh: Dhimam Abror Djuraid

Kamis, 05 Januari 2023 – 18:00 WIB
Ronaldo - JPNN.COM
Cristiano Ronaldo resmi bergabung klub Arab Saudi, AL Nassr. Foto: REUTERS/Kai Pfaffenbach

Dia mengritik keras Erik Ten Hag yang dianggapnya tidak memberinya respek yang cukup.

Dia mengritik keluarga Glazer sebagai pemilik klub.

Dia mengritik fasilitas klub. Pokoknya, tidak ada yang luput dari kritik Ronaldo.

Ronaldo cari gara-gara. Dia tahu konsekuensi yang dihadapinya dengan melanggar tabu itu, ia harus siap menerima pemecatan.

Dan itulah yang terjadi. Hanya beberapa hari setelah wawancara itu menjadi viral di seluruh dunia, MU memecatnya. Sebuah akhir yang tragis.

Ronaldo datang sebagai bintang yang membawa era keemasan bagi MU di bawah pelatih Sir Alex Ferguson.

Ronaldo menjadi bagian sangat penting bagi rekor MU sebagai juara Liga Inggris 20 kali. Ronaldo juga menjadi bagian penting bagi MU ketika memenangkan treble winner--Liga Inggris, Piala Liga, dan Liga Champions—pada 1999.

Ronaldo sudah memenangi Ballon d’Or 5 kali dan membawa Portugal menjadi juara Eropa.

Satu-satunya pesaing Messi ialah Ronaldo. Panggung Piala Dunia membuktikan bahwa Messi bersinar dan Ronaldo habis.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA