Rooney Fit Hadapi Skotlandia
jpnn.com - LONDON - Tak ada masalah berarti di lini depan tim Inggris jelang laga persahabatan melawan Skotlandia. Wayne Rooney sudah berlatih bersama penggawa The Three Lions-julukan Inggris, yang berlangsung di St Georges Park, Senin (12/8) waktu setempat.
Manajer Roy Hodgson pun yakin pemain Manchester United itu siap dimainkan jika dibutuhkannya.
Hodgson menyatakan Rooney bebas cedera dalam latihan tersebut. Pernyataan yang bertolak belakang dari yang diungkapkan kubu United terkait kondisi Rooney yang tak diturunkan melawan Wigan Athletic di Community Shield, 24 jam sebelumnya.
Sebelumnya, kubu Setan merah, julukan United, mengungkapkan Rooney mengalami cedera bahu sehingga tidak bisa memperkuat United di sepanjang tur pramusim. Masalah itu pula yang memaksanya absen dalam pertandingan Community Shield melawan Wigan.
"Dia telah fit untuk beberapa hari dan berlatih sangat keras," kata Hodgson seperti dikutip Daily Mail.
"Sulit untuk menilai dengan mata telanjang bagaimana tingkat kebugaran seseorang. Tapi, tidak ada keraguan dalam pikiran saya bahwa dia tidak menderita cedera fisik. Itu bagus," lanjutnya.
Belakangan muncul kabar bahwa sebenarnya Rooney tak benar-benar cedera. Dia tetap berlatih keras meski tak diikutsertakan oleh United di tur pramusim. Termasuk di antaranya latihan fisik yang keras.
Hodgson mengakui sempat terganggu dengan berbagai isu terkait masa depan Rooney bersama United. Sama halnya dengan kabar yang menyebutkan pemain 27 tahun itu mengalami cedera hamstring sekaligus cedera bahu di musim panas. Di saat bersamaan, rumor hengkangnya Rooney dari Old Trafford menuju Chelsea juga berhembus kian kencang.