Roy Suryo Janji Akan Berlari Cepat
Selasa, 15 Januari 2013 – 16:53 WIB
JAKARTA--Roy Suryo kini telah resmi menjadi Menteri Pemuda dan Olahraga yang baru menggantikan Andi Alifian Mallarangeng. Roy mengaku ia tidak akan buang waktu lama untuk bereuforia dengan jabatan barunya. Pria asal Yogyakarta itu mengatakan ia akan segera menyelesaikan pekerjaan rumah yang ditinggalkan menteri terdahulu.
Roy berusaha meyakinkan masyarakat bahwa ia berusaha memberikan yang terbaik.
"Saya tahu ini beban berat yang harus diterima. Tapi karena ini perintah langsung dari Presiden, Insya Allah Tuhan beserta kita dan dukungan masyarakat, saya akan langsung lari cepat," ujar Roy usai dilantik Presiden Susilo Bambang Yudhoyono di Istana Negara, Jakarta, Selasa (15/1).
Roy mengatakan untuk tugas awalnya di Kemenpora, ia terlebih dahulu melakukan konsolidasi. Malam ini ia akan bertemu lima divisi di Kemenpora untuk membahas tugasnya. Sementara itu, Jumat nanti, Roy menyatakan akan mengumpulkan seluruh staf di kementerian itu dari pejabat tinggi hingga staf paling bawah untuk mengukuhkan kerja sama dan saling mendukung. Menurutnya, itu bentuk konsolidasi dan kekeluargaan yang harus ia bangun dulu sebelum bekerja.
Untuk bidang olahraga, Roy berharap dapat meningkatkan prestasi dari para atlet Indonesia. Terutama saat menghadapi Sea Games yang akan diselenggarakan di Myanmar. Ia belum kiat khusus untuk memperkuat para atlet. Namun, mantan anggota DPR RI dari Komisi I itu lagi-lagi berjanji tidak akan membiarkan atlet seorang diri menghadapi tantangan di bidang olahraga.
JAKARTA--Roy Suryo kini telah resmi menjadi Menteri Pemuda dan Olahraga yang baru menggantikan Andi Alifian Mallarangeng. Roy mengaku ia tidak akan
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
JPNN VIDEO
-
Pertama Kali Bermain Film Horor, Rachel Vennya Ingin Keluar Dari Zona Nyaman
-
Salam Rancage Membuat Olahan Sampah Kertas Menjadi Produk Premium
-
Bentrok Ormas di Pekanbaru, Polda Jatim Buru Seluruh Pelaku | Reaction JPNN
-
Ridwan Kamil: Saya Harus Memuji Pak Anies
-
JPU Hadirkan Saksi Ahli Pertanahan di Sidang Gunawan Muhammad
BERITA LAINNYA
- Humaniora
Prabowo Dinilai Berhasil Membawa Investasi Jumbo dan Gibran Sukses Jaga Stabilitas Politik di Tanah Air
Senin, 25 November 2024 – 01:30 WIB - Hukum
KPK Tetapkan Gubernur Bengkulu Tersangka, Ada Uang Rp15 M, Peras untuk Pilkada
Minggu, 24 November 2024 – 23:12 WIB - Tokoh
ASR Komitmen Bangun Penegakan Hukum Transparan & Adil di Sultra
Minggu, 24 November 2024 – 20:27 WIB - Sosial
Hendri Satrio jadi Ketua IKA FIKOM Unpad
Minggu, 24 November 2024 – 19:44 WIB
BERITA TERPOPULER
- Hukum
KPK Tetapkan Gubernur Bengkulu Tersangka, Ada Uang Rp15 M, Peras untuk Pilkada
Minggu, 24 November 2024 – 23:12 WIB - Humaniora
Prabowo Dinilai Berhasil Membawa Investasi Jumbo dan Gibran Sukses Jaga Stabilitas Politik di Tanah Air
Senin, 25 November 2024 – 01:30 WIB - Hukum
Kasus Polisi Tembak Polisi, Ini Permintaan Walhi kepada Kapolri
Senin, 25 November 2024 – 02:02 WIB - Politik
Hari Pertama Masa Tenang, Dua Kamar Indekos di Solo Disegel Panwascam, Ada Apa?
Senin, 25 November 2024 – 01:35 WIB - Sulteng
Heboh Anggaran Belanja Gamis & Jilbab Senilai Rp 1 M Lebih di Kabupaten Banggai
Minggu, 24 November 2024 – 23:00 WIB