Rumah Bupati Subang Diserbu Orang Tak Dikenal
Sabtu, 26 Maret 2011 – 09:27 WIB
SUBANG-Entah siapa, sekitar 12 orang tak dikenal memakai pakaian bebas melakukan penggeledahan di Rumah Pribadi Bupati Subang Eep Hidayat di Jalan Sompi, Kelurahan Cigadung, Kecamatan Subang, Kabupaten Subang tadi malam sekitar pukul 20.30. Rombongan orang tak dikenal itu, memakai kendaraan sebanyak empat mobil Toyota Avanza dan Innova berwarna hitam dengan nomor polisi B, T dan D. Informasi yang dihimpun Pasundan Ekspres di lokasi, rombongan orang tak dikenal itu diduga melakukan penggeledahan. Sekitar 8 orang yang masuk ke rumah pribadi Bupati Eep. Empat orang lainnya berjaga-jaga di depan rumah. Kendaraan mereka juga disimpan terpisah. Sebanyak tiga kendaraan diparkir di depan rumah Bupati Eep, kendaraan lainnya diparkir di perempatan Jalan Sompi, dekat minimarket.
Dua orang petugas yang menjaga kediaman rumah pribadi Bupati Eep, juga sempat disuruh keluar dari lokasi rumah. Bahkan ponsel salah satu dari petugas, sempat dirampas. “Mereka masuk secara paksa. Saya disuruh ke luar dari rumah. Empat orang diantaranya masuk ke dalam. Saya tidak mengetahui apa yang terjadi di dalam. Saya pun tidak melihat apakah Pak Bupati ikut bersama mereka atau tidak,” kata salah seorang penjaga rumah pribadi Bupati Eep kepada Pasundan Ekspres, tadi malam.
Sementara itu, warga sekitar mengaku tidak mengetahui adanya aksi tersebut. Sebab, tidak menimbulkan keramaian. “Saya tidak mengetahui sebenarnya ada apa. Sebab sedang menonton pertanding Persib di televisi,” ucap salah seorang warga yang enggan di korankan namanya.
SUBANG-Entah siapa, sekitar 12 orang tak dikenal memakai pakaian bebas melakukan penggeledahan di Rumah Pribadi Bupati Subang Eep Hidayat di Jalan
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
BERITA LAINNYA
- Sumsel
Polda Sumsel Tangkap Jaringan Narkoba Timur Tengah, Mau Diedarkan di Bogor
Kamis, 19 Desember 2024 – 15:35 WIB - Riau
Irjen Iqbal Ingatkan Pengusaha Angkutan Umum Utamakan Keselamatan Penumpang Saat Natal & Tahun Baru
Kamis, 19 Desember 2024 – 14:35 WIB - Bengkulu
1 Perahu Nelayan Mukomuko Karam Diterjang Ombak Besar
Kamis, 19 Desember 2024 – 14:26 WIB - Daerah
Siang Ini Dua RT di Kelurahan Pluit Terendam Banjir Rob
Kamis, 19 Desember 2024 – 14:20 WIB
BERITA TERPOPULER
- Liga Indonesia
Pelatih Persib Cuma Sebut Persebaya, Mulai Sombong?
Kamis, 19 Desember 2024 – 16:43 WIB - Humaniora
Dirjen Nunuk Tegaskan P1 Tetap Prioritas Penempatan PPPK 2024
Kamis, 19 Desember 2024 – 18:10 WIB - Hukum
Budi Arie Diperiksa Bareskrim, Habiburokhman Gerindra Merespons Begini
Kamis, 19 Desember 2024 – 17:21 WIB - Jatim Terkini
Mahasiswa Asal Gresik Tewas Kecelakaan Benturan dengan Truk
Kamis, 19 Desember 2024 – 18:00 WIB - Features
Rumah Musik Harry Roesli, Tempat Berkesenian Penuh Kenangan yang Akan Berpindah Tangan
Kamis, 19 Desember 2024 – 18:45 WIB