Rumah Dibakar, 5 Bocah Tewas Mengenaskan
Sabtu, 12 Mei 2012 – 09:39 WIB

POLISI di kota Derby, Provinsi Derbyshire, Inggris Jumat (11/5) kemarin menangkap seorang wanita dan pria yang diduga bertanggungjawab atas insiden kebakaran di suatu rumah di daerah tersebut. Insiden kebakaran dini hari kemarin tersebut menewaskan 5 anak dan membuat remaja 13 tahun –kakak tertua korban- dilarikan ke rumah sakit dalam keadaan kritis.
Tetangga sebelah rumah, Joe Peel, merupakan orang pertama yang memanggil polisi dan petugas pemadam kebakaran. Kepada wartawan, Peel mengatakan bahwa dirinya terbangun karena anjingnya terus menggonggong dan melihat kobakaran api di pintu rumah keluarga Philpott.
“Saya berlari keluar rumah dan berteriak kepada pemilik rumah kalau rumahnya terbakar. Saat itu tidak ada satupun orang bisa mendekati rumah tersebut karena kobaran api dan asap tebal,” katanya, seraya menambahkan petugas pemadam kebakaran tiba beberapa menit kemudian.