Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Sahabat Bobby Gelar Lomba Kucing Mirip Milik Prabowo

Sabtu, 09 Maret 2019 – 11:15 WIB
Sahabat Bobby Gelar Lomba Kucing Mirip Milik Prabowo - JPNN.COM
Salah satu pencnta kucing di Jakarta, Dyah PS menghadiri 'Lomba Kucing Mirip Bobby' di DPP Gerindra, Jakarta Selatan, Sabtu (9/3). Foto: Aristo Setiawan/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Pecinta kucing dari berbagai daerah se-Jakarta mendatangi kantor Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Gerindra, Jalan Harsono, Jakarta Selatan, Sabtu (9/3), untuk mengikuti lomba kucing mirip milik Prabowo Subianto.

Ya, mereka membawa kucing dari berbagai ras untuk mengikuti lomba kucing mirip Bobby, nama kucing peliharaan milik calon presiden nomor urut 02 itu.

Rangkaian acara dimulai dengan senam ibu-ibu bersama maskot kucing bernama Bobby. Setelah itu, kegiatan berlanjut dengan lomba mirip Bobby dan peragaan busana.

Salah satu pencinta kucing yang hadir ke acara lomba yakni Dyah PS. Dia mengaku datang dari Kebagusan, Pasar Minggu, dengan membawa seekor kucing yang dinamai Ciwa Bucil.

(Baca juga: Ini Capres apa Penari Striptis?)

Dyah mengatakan, keikutsertaan dalam lomba bukan karena urusan politik pilpres. Dia beralasan, mengikuti lomba agar publik lebih perhatian terhadap nasib kucing kampung.

"Ikut lomba ini agar membuat orang semakin peduli dengan kucing kampung. Banyak sekarang ini kan populasi kucing, tetapi banyak yang kurang peduli. Bahkan, ada yang menyiksa," ungkap dia ditemui di DPP Gerindra, Jakarta, Sabtu ini.

Dyah mengaku, memelihara setidaknya 13 kucing yang ditemukan di jalanan tanpa perawatan. Tidak tertutup kemungkinan, dirinya bakal menambah jumlah peliharaan.

Sejumlah kucing dari berbagai ras mengikuti lomba kucing mirip milik Prabowo yang digelar di kantor DPP Gerindra.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News