Sahabat Polisi Indonesia Mendorong Kenaikan Gaji Anggota Polri
Dia menilai kehidupan keluarga polisi terutama pada level bintara dan tamtama perlu mendapat perhatian pemerintah.
Menurut Poengky, publik hanya melihat satu sisi gaya hidup oknum polisi yang bermewah-mewahan, padahal tidak diketahui sumber kekayaannya dari mana.
Di sisi lain, Poengky menyebut banyak polisi yang mengais rejeki tambahan dari pekerjaan yang halal, seperti berdagang bahkan ada yang menjadi pemulung.
Dia menilai pekerjaan sampingan itu dilakukan sebagian anggota Polri demi menutupi kebutuhan hidup keluarga akibat tidak mencukupinya gaji dari negara.
Baca Juga: Batu Andesit Harta Karun Desa Wadas? Begini Kata Ahli Geologi
"Kami berharap kesejahteraan polisi ditingkatkan. Setidaknya, ada kenaikan tunjangan bagi polisi," ujar Poengky Kompolnas.
Sementara itu, Direktur Eksekutif The Hoegeng Institute Arief Dwi Prasetyo menilai kenaikan gaji polisi tidak bisa begitu saja dilakukan.
Arief mengatakan usulan itu perlu dikaji lebih mendalam, baik soal waktu dan berapa persentase kenaikan gaji yang dibutuhkan.