Saling Ejek, Sopir Angkot Tewas Ditusuk
Rabu, 08 September 2010 – 13:16 WIB
Korban sempat berniat melaporkan Do ke polisi. Namun akhirnya diselesaikan secara kekeluargan dan Do berjanji mengganti biaya perawatan senilai Rp400 ribu. Do baru membayar Rp100 ribu. Suseno kerap menagih sisanya kepada Do. Namun Do terus menunda.
Diduga karena kesal ditagih terus di depan teman-temannya, Do melabrak Suseno yang malam itu lagi ngetem di depan Carrefour. Do yang duduk di bagian belakang, beradu mulut dengan Suseno yang duduk di balik kemudi. Tiba-tiba Do mengeluarkan pisau dan menusukkan ke pundak kanan belakang Suseno.
Suseno keluar dari mobil tapi terus dikejar Do. Di depan mobil, Do menghajar Suseno dengan menghujamkan pisaunya berkali-kali ke bagian depan tubuh korban hingga tersungkur dengan usus terburai.
Do melarikan diri sementara warga sekitar membawa korban ke RS Pindad sekitar pukul 20.00 WIB. Korban lalu dirujuk ke RS HS dan tiba pukul 21.22 WIB. Namun, karena luka-lukanya sangat parah, korban akhirnya meninggal Rabu dinihari (8/9) pukul 02.00 WIB. (rie)