Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Salman Mengutamakan Diplomasi Ekonomi di Afrika Selatan

Rabu, 02 Mei 2018 – 20:17 WIB
Salman Mengutamakan Diplomasi Ekonomi di Afrika Selatan - JPNN.COM
Presiden Joko Widodo menyalami Salman al-Farisi sebagai Duta Besar Indonesia Luar Biasa dan Berkuasa Penuh (LBBP) untuk Afrika Selatan di Istana Jakarta, Rabu (2/5). Foto Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Presiden Joko Widodo resmi melantik Salman al-Farisi sebagai Duta Besar Indonesia Luar Biasa dan Berkuasa Penuh (LBBP) untuk Afrika Selatan sekaligus Republik Botswana, Kerajaan Swaziland dan Kerajaan Lesotho.

Pelantikan Salman berlangsung di Istana Negara, Jakarta pada Rabu (2/5). Upacara pelantikan diawali pembacaan Surat Keputusan Presiden Nomor 76/P 2018 oleh Deputi Bidang Administrasi Aparatur Kementerian Sekretariat Negara Cecep Sutiawan. SK itu diteken presiden pada 25 April 2018 lalu.

Usai pelantikan, Salman yang sebelumnya menjabat Staf Ahli Menteri Luar Negeri Bidang Hubungan Antarlembaga, langsung menerima ucapan selamat dari Presiden Jokowi dan tamu undangan.

Sebagai Dubes RI LBBP yang mencakup beberapa negara, Salman mengaku akan fokus melakukan diplomasi di bidang ekonomi.

“Prioritas utama tentu saja diplomasi ekonomi sesuai dengan arahan dari Bapak Presiden, dikuatkan oleh Ibu Menlu. Diplomasi ekonomi menjadi penting karena pada dasarnya kita sudah mempunyai dasar-dasar hubungan strategis yang sangat kuat,” ucap Salman ditemui usai pelantikan.

Salman Mengutamakan Diplomasi Ekonomi di Afrika Selatan

Presiden Joko Widodo melantik Duta Besar Luar Biasa dan Berkuasa Penuh Republik Indonesia untuk Afrika Selatan dan Anggota Komisi Pengawas Persaingan Usaha di Istana Jakarta, Rabu (2/5). Foto Ricardo/JPNN.com

Dia menyebutkan, Afrika Selatan merupakan salah satu negara yang memiliki kerja sama komprehensif dengan Indonesia. Bahkan, saat ini 30 persen pasar minyak kelapa sawit di negara itu kini dikuasai produk Tanah Air.

Sebagai Dubes RI LBBP untuk Afrika Selatan dan beberapa negara lainnya, Salman mengaku akan fokus melakukan diplomasi di bidang ekonomi.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News