Samosir Digegerkan Bom Botol
Ditemukan di Sebelah Gereja KatolikMinggu, 30 Desember 2012 – 07:04 WIB

Proses evakuasi bom sempat bermalam menunggu kehadiran tim penjinak bahan peledak (jihandak) Brimob Poldasu Datasemen Pemetangsiantar, hanya police line dipasang pada areal temuan benda mencurigakan tersebut.
Keterangan yang diperoleh menyebutkan, penemuan benda tersebut berawal saat Camat Ronggur Nihuta, Krimson Manalu mendapat pesan singkat dari seseorang pada Jumat (28/12) malam sekitar pukul 23.30 WIB. Pesan yang dikirim orang tidak dikenal tersebut memberitahukan adanya bom yang diletakkan di areal gereja.