Sampoerna dan Waste4Change Berkolaborasi Daur Ulang Puntung Rokok
jpnn.com, JAKARTA - PT HM Sampoerna Tbk. (Sampoerna) bekerja sama dengan Waste4Change meluncurkan program uji coba riset daur ulang puntung yang akan berlangsung hingga Januari 2021.
Kepala Urusan Eksternal Sampoerna Ishak Danuningrat mengatakan untuk menjalankan komitmennya, Sampoerna bersinergi dengan berbagai pemangku kepentingan mulai dari komunitas maupun masyarakat luas hingga pemerintah.
Mengusung tagar #PuntungItuSampah, program ini merupakan salah satu wujud komitmen Sampoerna terhadap konsep circular economy dan zero-waste to landfill di Indonesia.
“Bagi kami, keberlanjutan merupakan salah satu aspek terpenting bagi kelangsungan perusahaan di mana lingkungan merupakan salah satu bagiannya. Program #PuntungItuSampah ini merupakan upaya kami dalam mengurangi dampak negatif lingkungan yang timbul dari hasil produksi, termasuk limbah pasca-konsumen,” jelas Ishak.
Managing Director Waste4Change Bijaksana Junerosano mengatakan sebagai organisasi yang mendukung program sosialisasi dan edukasi antar pemangku kepentingan untuk menciptakan perubahan ekosistem dalam mewujudkan ekonomi sirkular, Waste4Change mendukung upaya Sampoerna.
“Kami mendukung niat Sampoerna melalui Sampoerna untuk Indonesia dalam mengelola sampah puntung rokok. Program ini akan bersama kami jalankan hingga Februari 2021 untuk melihat sistem terbaik dalam proses daur ulangnya,” jelas Sano.
Sano menjelaskan program daur ulang sampah puntung ini dilakukan melalui dua cara: pengiriman via layanan Send Your Waste yang bisa dikirimkan ke Waste4Change Bekasi dan Waste4Change Sidoarjo.
Juga penitipan pada dropbox #PuntungItuSampah yang tersebar di enam titik di wilayah Jakarta: KAUM, Komunal 88, Daiginjo, Three Buns, Toko Kopi Tuku Cipete, dan Toko Kopi Tuku BSD.