Samsung Galaxy S22 Series Akan Dirilis Bulan Depan, Ini Bocoran Spesifikasi
Sementara kamera depannya memiliki sensor 10MP.
Kapasitas baterai Galaxy S22 membawa baterai berkapasitas 3.700mAh, sedangkan Galaxy S22+ memiliki baterai 4.500mAh.
Sementara itu, Galaxy S22 Utra diharapkan hadir dengan layar LTPO Dynamic Amoled berukuran 6,8 inci, resolusi QHD+, dan refresh rate 120Hz.
Di bagian belakang terdapat empat sensor kamera yang memiliki sensor utama 108MP, ultrawide 12MP, dan dua kamera telefoto 10MP dengan 3x dan 10x optical zoom.
Sementara itu kamera depannya memiliki resolusi 32MP.
Berbeda dari dua saudaranya, Galaxy S22 Ultra akan menampilkan prosesor Exynos 2200 di beberapa pasar dan chipset Snapdragon 8 Gen 1 di pasar lainnya.
Galaxy S22 dan Galaxy S22+ ditawarkan opsi RAM 8GB/12GB dan penyimpanan 128GB/256GB.
Sementara itu, Galaxy S22 Ultra hadir dengan RAM 8GB/12GB/16GB dan ruang penyimpanan 128GB/256GB/1TB.
Samsung Galaxy S22 dan Galaxy S22+ akan tersedia dalam warna Beige, Black, Green, Grey, Light Blue, Rose Gold, White, serta Violet (khusus Galaxy S22+).
Sementara untuk Galaxy S22 Ultra tersedia dalam varian warna Black, Dark Red, Green, dan White. (ddy/jpnn)