Sandec Sahetapy Ajak Masyarakat Nonton Si Doel The Movie
Menurut Sandec, nobar kali ini merupakan agenda kesekian yang pernah digelarnya.
Sebelumnya, dia juga menggelar nobar film Ada Apa dengan Cinta serta Galih dan Ratna.
"Kalau menggelar nobar Si Doel ini memang benar-benar yang datang dari dalam hati karena kebetulan saya besar dan dibesarkan di Betawi. Apalagi, ceritanya lebih berbau kekeluargaan dan benar-benar menyentuh di hati. Makanya saya ingin menggelar nobar dan ingin agar semua warga Jakarta dan seluruh Indonesia bisa menonton film Si Doel ini," jelas Sandec.
Sebelum menyaksikan film Si Doel, para undangan nobar diberikan kuis yang menguji pengetahuan mereka soal para pemeran dalam film itu.
Adam 'Hans' dan Salman 'Koh Ahong' pun sama-sama berterima kasih kepada Rano Karno yang akhirnya kembali membuat film ini sehingga bisa mempersatukan para pemain lagi setelah 25 tahun lalu.
"Apalagi, ini juga atas permintaan dari Ibu Aminah Cendrakasih yang memang sudah sakit-sakitan. Beliau selalu bilang ‘ayolah bikin lanjutan selagi saya masih ada’. Saya juga berterima kasih kepada Bung Sandec untuk menggelar nobar ini. Luar biasa apresiasinya pada budaya Indonesia," ujar Adam. (jos/jpnn)