Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Satlantas Polres Rohul Gencar Lakukan Hal Ini Demi Pemilu 2024 Damai, Lihat Nih

Jumat, 12 Januari 2024 – 16:27 WIB
Satlantas Polres Rohul Gencar Lakukan Hal Ini Demi Pemilu 2024 Damai, Lihat Nih - JPNN.COM
Kasatlantas Polres Rohul, AKP Tatit Rizkyan tengah menyosialisasikan Pemilu damai kepada masyarakat. Foto:Polres Rohul.

jpnn.com, PEKANBARU - Tim Satlantas Polres Rohul, gencarkan sosialisasi Pemilu 2024 yang damai kepada pembuat SIM dan pengendara di jalan raya.

Hal itu dilaksanakan lewat program cooling system Pemilu atau menjaga dan mencegah potensi gangguan kamtibmas dengan melibatkan seluruh komponen bangsa.

Upaya yang dilakukan ialah dengan membagikan poster tentang pemilu damai, kemudian menyampaikan langsung agar masyarakat sama-sama menjaga keamanan menjelang pemilu pada Februari 2024 mendatang.

Kegiatan itu dipimpin langsung oleh Kasatlantas Polres Rohul, AKP Tatit Rizkyan.

"Pelaksanaan Cooling System ini rutin kami laksanakan dengan melibatkan semua elemen masyarakat guna turut serta meminimalisir berbagai isu krusial, mengajak masyarakat untuk menghormati perbedaan, menyaring semua informasi sebelum disebarluaskan serta antisipasi penyebaran hoax agar terciptanya suasana yang aman, damai, dan kondusif,” jelas AKP Tatit Rizkyan, Jumat (12/1).

Pihaknya juga memberikan sosialisasi bagi warga yang sedang mengurus pembuatan SIM dan membagikan brosur himbauan berisi “saring sebelum sharing, stop hoax".

“Petugas kami kerap mengingatkan kepada para peserta uji SIM agar dalam pemilu nanti tidak menjadikan perpecahan hanya karena beda pandangan politik,” lanjutnya.

Tatit mengimbau agar masyarakat tidak menjadikan perbedaan pilihan maupun pandangan sebagai hal yang dapat memecah kerukunan antarsesama.

Tim Satlantas Polres Rohul, gencarkan sosialisasi Pemilu 2024 yang damai kepada pembuat SIM dan pengendara di jalan raya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close