Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

SBY Sebut Pengkritiknya Tebar Fitnah

Klaim Partai Demokrat Makin Dicintai Rakyat

Senin, 09 Februari 2009 – 07:53 WIB
SBY Sebut Pengkritiknya Tebar Fitnah - JPNN.COM
Foto: Abror Rizki/RUMGAPRES
JAKARTA - Ketua Dewan Pembina DPP Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) gerah juga dengan makin kerasnya kritik kepada dirinya akhir-akhir ini. Sebab, banyak kritik dari sejumlah lawan politik tersebut dianggap lebih mengarah kepada upaya fitnah. Presiden ke-6 RI itu pun menyentil, upaya semacam itu bukanlah langkah politik yang etis.

Karena itu, SBY mengimbau para kader Partai Demokrat tidak ikut terpancing untuk membalas kritik yang ada secara membabi-buta pula. ''Sebab, yang sering memfitnah seperti itu tidak akan dapat hidayah,'' sindirnya, saat membuka Rapat Pimpinan Nasional (rapimnas) I Partai Demokrat di Jakarta Internasional Expo, Kemayoran, Jakarta, Minggu (8/2).

Praktik cara politik yang tidak baik, kata dia, pasti tidak akan diridai Allah. ''Kalau kita ingin menang, ya mari kita berjuang. Jangan menggunakan cara-cara tidak baik, malu kepada rakyat dan bangsa ini,'' ujarnya di hadapan sekitar 2 ribu fungsionaris partai pendukungnya itu.

Namun, SBY sadar bahwa kritik kepada dirinya akan sulit dihindari. Sebab, makin dekatnya pelaksanaan pemilu legislatif tentu otomatis membuat suhu politik juga bertambah panas. ''Saya berpesan agar jangan terpancing, semua harus dijawab dengan cerdas dan tepat,'' tandasnya.

JAKARTA - Ketua Dewan Pembina DPP Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) gerah juga dengan makin kerasnya kritik kepada dirinya akhir-akhir

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close