SBY Wajib Pimpin Rapat Setgab Tiga Bulan Sekali
Sabtu, 19 Maret 2011 – 13:13 WIB
JAKARTA - Evaluasi dalam tubuh Sekretariat Gabungan (Setgab) Koalisi tampaknya menyentuh keberadaan Ketua Setgab Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY). Jika selama ini SBY belum terlibat aktif dalam setiap rapat Setgab, untuk keberlanjutan ke depan yang bersangkutan diharapkan bisa memimpin rapat setgab dalam tempo waktu yang ditentukan. "Dalam meningkatkan kinerja Setgab, efektivitas rapat harus dilakukan. Minimal Ketua Setgab memimpin rapat satu kali dalam tiga bulan," kata Idrus Marham, Sekretaris Jenderal DPP Partai Golkar di kantor DPP Partai Golkar, Jumat (18/3/2011).
Menurut Idrus, kesepakatan itu merupakan keputusan rapat Setgab yang berlangsung pada Rabu (16/3/2011) lalu. Sebisa mungkin, dalam kesibukan apapun SBY bisa meluangkan waktu untuk memimpin rapat Setgab tiga bulan sekali. "Sebagai Ketua Setgab, dalam tiga bulan harus ada rapat," katanya. Rapat Setgab yang dipimpin oleh SBY nantinya wajib dihadiri ketua umum partai koalisi.
Sementara, untuk level Ketua Harian Setgab yang dipegang Aburizal Bakrie, juga ada pembahasan intensitas rapat. Idrus menyatakan, setidaknya satu bulan sekali, Ical -sapaan akrab Aburizal- harus memimpin rapat Setgab. Para pimpinan partai wajib hadir dalam rapat ini. "Sementara, untuk dua minggu atau satu minggu sekali, sekretaris Setgab yang memimpin," ujarnya.
JAKARTA - Evaluasi dalam tubuh Sekretariat Gabungan (Setgab) Koalisi tampaknya menyentuh keberadaan Ketua Setgab Presiden Susilo Bambang Yudhoyono
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
JPNN VIDEO
-
Pertama Kali Bermain Film Horor, Rachel Vennya Ingin Keluar Dari Zona Nyaman
-
Salam Rancage Membuat Olahan Sampah Kertas Menjadi Produk Premium
-
Bentrok Ormas di Pekanbaru, Polda Jatim Buru Seluruh Pelaku | Reaction JPNN
-
Ridwan Kamil: Saya Harus Memuji Pak Anies
-
JPU Hadirkan Saksi Ahli Pertanahan di Sidang Gunawan Muhammad
BERITA LAINNYA
- Pilkada
Akun Medsos PJ Bupati Temanggung Diserang Warganet: Stop Cawe-Cawe
Minggu, 24 November 2024 – 22:29 WIB - Pilkada
3 Pejabat di Banggai Diduga Langgar Aturan Netralitas ASN, Gakkumdu Ancam Jemput Paksa
Minggu, 24 November 2024 – 22:13 WIB - Politik
Hasto Bakal Kirim Buku Pak Sabam Biar Ara Sirait Melakukan Perenungan
Minggu, 24 November 2024 – 19:35 WIB - Pilkada
Prabowo Seorang Kesatria, Harus Tegas Hadapi Cawe-Cawe Jokowi di Pilkada
Minggu, 24 November 2024 – 18:47 WIB
BERITA TERPOPULER
- Sepak Bola
Warning dari Erick Thohir Setelah Timnas Indonesia Menghancurkan Arab Saudi
Senin, 25 November 2024 – 05:23 WIB - Pilkada
Hasto PDIP Nilai Prabowo Sosok Kesatria, Lalu Menyindir Jokowi
Senin, 25 November 2024 – 04:42 WIB - Humaniora
Prabowo Dinilai Berhasil Membawa Investasi Jumbo dan Gibran Sukses Jaga Stabilitas Politik di Tanah Air
Senin, 25 November 2024 – 01:30 WIB - Politik
Hari Pertama Masa Tenang, Dua Kamar Indekos di Solo Disegel Panwascam, Ada Apa?
Senin, 25 November 2024 – 01:35 WIB - Hukum
Kasus Polisi Tembak Polisi, Ini Permintaan Walhi kepada Kapolri
Senin, 25 November 2024 – 02:02 WIB