SEA Games 2019: Timnas Voli Siap Tempur, Semoga Target Tercapai
Ketiga adalah menjaga kesehatan. Keempat adalah menjaga nama baik Bangsa Indonesia.
“Seluruh rakyat Indonesia pasti juga mendoakan agar timnas mampu menampilkan yang terbaik,” ujar Imam.
Sementara itu, Manajer Timnas Bola Voli Pantai Ayi Subarna menyebut persiapan armadanya sudah 100 persen.
Hal yang sama juga diutarakan Manajer Timnas Bola Voli Indoor Santiaji Gunawan.
Santiaji yang merupakan SVP Strategic Stakeholder Management PT PGN Tbk, timnas perlu mewaspadai pemain lawan yang dinilai sangat kuat.
“Untuk tim voli putri yang harus diwaspadai adalah Thailand. Berkali-kali kita try out, Thailand berkali-kali mendominasi di Asia Tenggara,” ungkapnya.
Untuk putra, Thailand juga harus diwaspadai. Guna menghadapi tantangan, manajer dan tim pelatih sudah menyusun strategi khusus.
“Untuk tim putra, kemarin kami mencoba untuk mengatur pemain dengan pelatih untuk positioning yang bisa berubah,” jelas Santiaji.