Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Sebar 930 Sarjana Dampingi Pencari Kerja

Sabtu, 19 Maret 2011 – 09:17 WIB
Sebar 930 Sarjana Dampingi Pencari Kerja - JPNN.COM
JAKARTA - Sebanyak 930 sarjana dari berbagai jurusan akan dikirimkan ke sejumlah wilayah untuk memberikan pendampingan kepada 15.000 pencari kerja baru. Para sarjana yang belum memiliki pekerjaan tersebut akan melakukan pendampingan kepada kelompok-kelompok masyarakat binaan dan para pencari kerja dalam menciptakan kesempatan kerja baru.

Dari 930 sarjana pendamping, sekitar 700 orang (75 persen) melakukan pendampingan terhadap kelompok masyarakat. Setiap orang melakukan pendampingan terhadap 1-2 kelompok yang masing-masing beranggotakan 10 orang.

Sedangkan sisanya sekitar 230 orang (25 persen) melakukan pendampingan di Bursa Kerja Online (BKOL), penyuluhan calon tenaga kerja Indonesia (CTKI) dan petugas pengantar kerja. "Para Sarjana pendamping itu bertugas untuk menggerakkan, melatih, dan mendampingi masyarakat dan para pencari kerja dalam menciptakan kesempatan kerja baru sehingga dapat mengurangi pengangguran dan kemiskinan di pedesaan," kata Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Menakertrans) Muhaimin Iskandar.

Menurut mantan wakil ketua DPR tersebut, pengiriman sarjana pendamping ke daerah perkotaan dan pedesaan itu dilandasi pertimbangan bahwa masih banyak penduduk Indonesia tinggal di perkotaan dan pedesaan yang perlu didampingi untuk mencari pekerjaan atau menciptakan lapangan kerja baru.

JAKARTA - Sebanyak 930 sarjana dari berbagai jurusan akan dikirimkan ke sejumlah wilayah untuk memberikan pendampingan kepada 15.000 pencari kerja

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close