Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Sebarkan SMS Provokatif, Polisi Amankan Dua Anak-Anak Di Aceh Singkil

Senin, 19 Oktober 2015 – 22:08 WIB
Sebarkan SMS Provokatif, Polisi Amankan Dua Anak-Anak Di Aceh Singkil - JPNN.COM

jpnn.com - JAKARTA - Polisi terus melakukan penegakan hukum terkait bentrok antarkelompok massa di Aceh Singkil, Nanggoe Aceh Darussalam pekan lalu.

Setelah menahan tiga tersangka perusakan dan pembakaran, polisi kembali mengamankan dua orang lainnya.

Kali ini, dua orang yang diamankan itu berperan menyebarkan SMS provokatif ke banyak nomor untuk melakukan aksi. Hanya saja karena masih anak-anak, keduanya pun tak ditahan.

"Tidak ditahan namun diberikan pembinaan oleh Polri," ujar Kepala Polri Jenderal Badrodin Haiti di Mall Gandaria City, Senin (19/10) malam.

Sebelumnya, polisi juga sudah mengamankan dan menahan seorang tersangka yang diduga menjadi pelaku penembakan. Sebelum menangkap tersangka, polisi lebih dulu menyita senjata air gun yang digunakan dalam aksi itu.

"Satu tersangka yang menembak yang menimbulkan korban jiwa sudah diamankan," ujar Haiti. Hingga kini, Haiti menegaskan, aparat kepolisian masih terus memburu pelaku yang belum tertangkap. Mereka sudah masuk daftar pencarian orang pascakerusuhan terjadi. "Ada enam lagi yang masih DPO," ungkapnya. (boy/jpnn)

JAKARTA - Polisi terus melakukan penegakan hukum terkait bentrok antarkelompok massa di Aceh Singkil, Nanggoe Aceh Darussalam pekan lalu. Setelah

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close