Sebegini Jumlah Harta Laksamana Yudo Margono, Tanah dan Bangunan di Sidoarjo, Surabaya, Madiun, Botabek
jpnn.com, JAKARTA - Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana Yudo Margono tergolong tertib menyerahkan Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) kepada Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).
Sejak 2015, jenderal bintang empat itu secara berkala melaporkan hartanya, setiap tahun.
Pada 2015, harta Yudo sebesar Rp 6,15 miliar. Sementara pada 2016 sebesar Rp 6,74 miliar. Pada 2017 atau saat Yudo menjabat Panglima Komando Lintas Laut Militer, hartanya sebesar Rp 7,22 miliar.
Lalu, pada 2018 Yudo memiliki kekayaan sebesar Rp 8,22 miliar. Pada 2019 atau saat menjadi Pangkogabwilhan I, harta Yudo Margono sebesar Rp 9,79 miliar.
Untuk saat ini, ketika menjadi Kasal, Yudo mencatatkan harta sebesar Rp 11,36 miliar.
Yudo melaporkan hartanya pada 22 Februari 2021. Laporan itu untuk periode 2020.
Dalam LHKPN terbaru periodik 2020, Yudo tercatat memiliki 18 bidang tanah dan bangunan yang tersebar di Sidoarjo, Surabaya, Sorong, Bekasi, Bogor, Tangerang, dan Madiun. Total harta kekayaan tak bergerak Yudo Margono sebesar Rp 6,96 miliar.
Yudo tercatat memiliki alat transportasi berupa Toyota Fortuner, Mitsubishi Pajero Sport, dan dua sepeda motor merek Honda dengan nilai Rp 630 juta.
Harta bergerak lainnya yang dilaporkan Yudo sebesar Rp 365 juta.
Yudo dalam LKHPN-nya tidak memiliki surat berharga. Namun, untuk kas setara kas lainnya senilai Rp 3,4 miliar. Di sisi lain, Yudo tak memiliki utang.
Dengan demikian, total harta kekayaan yang dilaporkan Yudo Margono pada Februari 2021 untuk pelaporan periodik 2020 sebesar Rp 11.364.872.854. (tan/jpnn)
Video Terpopuler Hari ini: