Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Sebentar Lagi Ramadan, Gula Pasir Langka di Pasaran

Minggu, 08 Maret 2020 – 10:08 WIB
Sebentar Lagi Ramadan, Gula Pasir Langka di Pasaran - JPNN.COM
Ilustrasi Gula. Foto: Pixabay

jpnn.com, TANGSEL - Kelangkaan gula pasir terjadi di sejumlah daerah dalam beberapa pekan terakhir.

Kelangkaan gula pasir terlihat di sejumlah supermarket kawasan Cinere Depok, Jakarta, dan Tangerang Selatan.

Gula pasir yang biasanya melimpah dengan berbagai merek, kini kosong melompong.

Menurut Sita, salah satu petugas Superindo, sebulanan ini gula pasir mulai langka. Kalaupun ada, langsung diserbu konsumen.

"Sudah sebulan sih gulanya kosong. Padahal banyak yang cari. Kalau datang langsung habis dibeli orang," ujarnya kepada JPNN.com, Sabtu (7/3) malam.

Ditanya apakah karena terjadi aksi borong, perempuan berhijab ini mengatakan tidak. Sebab, ada pembatasan pembelian maksimal empat kilogram.

"Enggak juga, kan dibatasi empat saja. Memang pasokan gulanya kurang sudah sebulan ini," ucapnya.

Hal sama terpantau di Carrefour Lebak Bulus. Gula pasir mengalami kelangkaan karena pasokan kurang.

Kelangkaan gula pasir juga terjadi di sejumlah supermarket di Kawasan Tangsel, masyarakat mulai cemas karena sebentar agi Ramadan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News