Sebentar Lagi Ramadan, Insyaallah Stok Pangan Aman
jpnn.com, JAKARTA - Tak lama lagi Bulan Ramadan dan Idulfitri akan tiba. Pemerinta pun sudah berancang-ancang menyiapkan suplai pangan.
Menteri Pertanian Amran Sulaiman menyatakan, pasokan pangan saat ini hingga Ramadan dan Idulfitri nanti lebih dari cukup. Untuk beras saja ada dua juta ton.
"Pangan untuk Ramadan tidak usah ragu. Sekarang stok pangan kita lebih, ada dua juta ton beras. Dan kemudian bawang harganya stabil," ujar Amran di Jakarta, Senin (10/4).
Guna menghadapi momen Ramadan dan Lebaran nanti, Kementerian Pertanian (Kementan) akan menyiapkan sejumlah bahan pangan yang dibutuhkan masyarakat. Antara lain menyiapkan bawang merah sebanyak 2.000 ton dan bawang putih 1.000 ton.
"Kemudian cabai insyaallah enggak masalah. Daging stok ada empat ribu ton, jagung 130 ribu ton," jelas Amran.
Khusus jagung, Kementan sudah meminta kepada Bulog memberikan pelayanan prioritas kepada peternak skala kecil untuk mendapatkan komoditas itu untuk pakan ternaknya.
"Kami sudah meminta kepada bulog melayani peternak kecil. Dahulukan peternak-peternak kecil untuk beli jagung dari bulog," pungkas dia.(fat/jpnn)