Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Sebut Unggul 6 Persen, Ical Ngotot Prabowo Menang

Rabu, 09 Juli 2014 – 15:58 WIB
Sebut Unggul 6 Persen, Ical Ngotot Prabowo Menang - JPNN.COM

jpnn.com - JAKARTA - Ketua Umum Partai Golkar Aburizal Bakrie atau yang biasa disapa Ical bereaksi keras atas klaim kemenangan yang dibuat oleh kubu Jokowi-JK. Menurutnya, klaim tersebut sepihak dan berdasarkan data yang tidak valid.

"Yang menang Prabowo. Hasil survei kita, kita menang. Yang nyatakan mereka menang hasil survei afiliasi mereka," kata Ical kepada wartawan di kediaman keluarga besar calon presiden (capres) Prabowo Subianto di Jalan Kertanegara nomor 4, Jakarta Selatan, Rabu (9/7).

Menurut Ical, hasil hitung cepat yang dimilikinya menunjukan Prabowo-Hatta keluar sebagai pemenang. "Yakin selisihnya 5-6 persen," ujarnya.

Ical pun menegaskan, apapun yang terjadi dirinya tetap mendukung Prabowo-Hatta. Ia juga memastikan bahwa Golkar akan selalu berada di belakang pasangan nomor urut 1 itu. "Prabowo nomor satu, Prabowo menang,"

Seperti diketahui, beberapa lembaga survei sudah menyatakan pasangan Jokowi-JK sebagai pemenang pemilu presiden 2014. Hasil ini langsung disambut oleh kubu calon presiden nomor urut 2 itu dengan membuat pernyataan resmi. (dil/jpnn)

JAKARTA - Ketua Umum Partai Golkar Aburizal Bakrie atau yang biasa disapa Ical bereaksi keras atas klaim kemenangan yang dibuat oleh kubu Jokowi-JK.

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close