Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Sehari Mampu Khatamkan Al-Qur'an 1244 Kali

Minggu, 07 Agustus 2011 – 23:49 WIB
Sehari Mampu Khatamkan Al-Qur'an 1244 Kali - JPNN.COM
Direktur Utama PLN, Dahlan Iskan sedang berbincang dengan para santri pada acara PLN Gelar Khatam Al-Qur'an 1000 kali dalam sehari yang diselenggarakan di Mesjid Nurul Falah PLN Distribusi Jakarta dan Tangerang, Jakarta, Sabtu (6/8). foto: Mahyudi/JPNN
JAKARTA - Tidak kurang dari 1500 peserta khatam Al-Qur’an yang terdiri para hafidz dan hafidzoh dari lembaga-lembaga pendidikan Al-Qur’an ikut acara Khatam Al-Quran 1000 kali dalam sehari yang diselenggarakan PT PLN (Persero). Khatam Al-Qur'an yang dimulai dari jam 06:00 WIB sampai jam 17:00 WIB itu ternyata melampaui 1000 kali sesuai yang direncanakan. Peserta mampu mengkhatamkan Al-Qur'an sebanyak 1244 kali.

Acara Khatam yang diadakan di mesjid Nurul Falah PLN Distribusi Jakarta dan Tangerang itu, dihadiri dan diikuti langsung oleh Dirut PLN Dahlan Iskan bersama istri sekaligus buka puasa bersama, Sabtu (6/8).

Menurut Irwan Zainal Nasution, Ketua Jamaah Dakwah Islamiah PLN Distribusi Jakarta dan Tangerang,  terdapat 12 lembaga pendidikan Al-Qur'an Se Jabodetabek ikut berpartisipasi di acara itu, di antaranya, Pesantren Yatim dan Dhu'afa Baitul Qur’an Indonesia, , Darul Qur’an Mulia, Boarding School Al-qur’an Center Ummu Habibah Qur’an Center, , Rumah Qur’an Al Fawaz, Markaz Qur’an, PPPA, Zaid bin Tsabit Lazis PLN, Markaz Qur’an JDI PLN, dan Ma'had Utsman Bin Affan.

"Tujuan pelaksanaan khataman Al-Qura'an ini untuk mencetak insan yang pandai dan cerdas melalui membaca Al-Qur’an dan menumbuhkan sikap cinta kepada Al-Qur’an," terang  Irwam melalui keterangannya. 

JAKARTA - Tidak kurang dari 1500 peserta khatam Al-Qur’an yang terdiri para hafidz dan hafidzoh dari lembaga-lembaga pendidikan Al-Qur’an

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close