Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Sejarah Juara Lebih Memihak Barcelona, Ini Faktanya

Selasa, 10 Mei 2016 – 11:05 WIB
Sejarah Juara Lebih Memihak Barcelona, Ini Faktanya - JPNN.COM
Fans Barca. Foto: AFP

jpnn.com - BARCELONA – Barcelona memiliki sejarah juara yang lebih baik dari Real Madrid saat melakoni laga pemungkas. Barcelona dan Madrid pernah empat kali terlibat persaingan langsung pada pekan terakhir.

Menariknya, Barcelona keluar sebagai pemenang dalam empat kesempatan itu. Sejak La Liga bergulir, hanya tujuh kali ada pergantian posisi puncak klasemen pada jornada terakhir.

Real Madrid mengalami empat kegagalan pada hari terakhir La Liga, yakni pada 1929, 1983, 1992, dan 1993. Sementara itu, Sevilla, Athletic Bilbao, dan Deportivo La Corunas mengalami satu kegagalan.

Sebaliknya, Atletico Madrid, Valencia, Bilbao, dan Barcelona, empat kali menjuarai Divisi Primera saat menempati peringkat kedua pada jornada terakhir. (ira/jos/jpnn)

 

1959/60: Barcelona 5-0 Zaragoza / Las Palmas 0-1 Real Madrid

1991/92: Barcelona 2-0 Athletic / Tenerife 3-2 Real Madrid

1992/93: Barcelona 1-0 Real Sociedad / Tenerife 2-0 Real Madrid

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News