Sejumlah Instruksi AHY Saat Melantik DPD PD Papua Barat
Kader tetap fokus bekerja bagi masyarakat, terutama mencari solusi bagi kesulitan yang sedang mereka alami saat ini seperti kenaikan harga minyak goreng dan kedelai.
“Demokrat harus terus hadir membantu masyarakat di tengah kesulitan hidup pada situasi pandemi Covid-19 yang berkepanjangan demi kesejahteraan masyarakat dan mengurangi angka kemiskinan yang melanda bangsa ini,” kata dia.
Sementara itu, Ketua DPD Partai Demokrat Abdul Faris Umlati mengatakan Partai Demokrat Papua Barat siap melaksanakan arahan Ketum AHY. Salah satu yang akan dijalankan menjalankan mesin partai dengan konsulidasi internal partai.
Langkah itu memiliki tujuan utama memenangkan Partai Demokrat di Papua Barat pada pemilu mendatang.
“Target memenangkan pemilu di Papua Barat dan kursi legislatif DPR, DPRD Provinsi dan DPRD Kabupaten dan Kota. Tentunya dapat menghantarkan AHY jadi Presiden," tegasnya.(fri/jpnn)