Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Sejumlah Pemain PBFC II Langsung Dikontrak Klub Lain

Selasa, 14 Maret 2017 – 03:00 WIB
Sejumlah Pemain PBFC II Langsung Dikontrak Klub Lain - JPNN.COM
Wahyudi Hamisi (kiri) ketika mengawal pemain terbaik Piala Presiden 2017, Adam Alis. Tampil impresif dan jadi langganan starter membuat namanya kian menjanjikan di PBFC. Foto: kaltimpost/jpg

jpnn.com, SAMARINDA - Presiden Pusamania Borneo FC (PBFC) Nabil Husein Said Amin langsung memberikan jatah libur kepada pemain Pusamania Borneo FC (PBFC) II usai Piala Presiden 2017 berakhir.

Sebulan lebih mengarungi turnamen, sebagian besar pemain ada yang belum bertemu keluarga.

Secara teknis, kata Nabil, PBFC II telah dibubarkan sejak laga final melawan Arema FC, Minggu (12/3) berakhir. Namun, tim dijadwalkan kembali berkumpul di Samarinda untuk menggelar syukuran.

"Ya, libur beberapa hari saja. Sampai kami tentukan waktu untuk menggelar acara di Samarinda. Karena dari awal juara atau tidak, hasil di turnamen wajib disyukuri," ujar Nabil seperti diberitakan Kaltim Post (Jawa Pos Group) hari ini.

Dari hasil Piala Presiden 2017, tidak semua pemain bertahan di PBFC. Beberapa di antaranya sudah ada yang sepakat dengan klub lain.

Seperti Fandi Ahmad dan Nizar Azhari yang bakal mentas di Liga 2 bersama Kepri Jaya FC. Lalu, Reinaldo da Costa berseragam PSM Makassar. Kemudian Dirkir Glay dipinang Persiba Balikpapan.

"Kami dari manajemen mengucapkan terima kasih untuk seluruh pemain yang memperkuat PBFC II. Baik itu yang meneruskan kontrak bersama kami atau hijrah ke klub lain. Semua sudah lakukan yang terbaik," tuturnya.

Jika sejumlah pemain bakal bermain di liga musim ini bersama beberapa klub, pemain U-21 bakal memperkuat PBFC junior.

Presiden Pusamania Borneo FC (PBFC) Nabil Husein Said Amin langsung memberikan jatah libur kepada pemain Pusamania Borneo FC (PBFC) II usai Piala

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close