Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Sekeluarga Diberondong Peluru, Polisi: Masih Didalami

Selasa, 01 April 2014 – 16:14 WIB
Sekeluarga Diberondong Peluru, Polisi: Masih Didalami - JPNN.COM

jpnn.com - JAKARTA -- Para penumpang minibus yang diserang oleh orang tak dikenal di Desa Geulanggang Teungoh, Kota Juang, Kabupaten Bireuen, Aceh, Senin (31/3) sekira pukul 21.30, masih belum dimintai keterangan karena masih trauma.

"Tadi pagi dari mereka belum bisa dimintai keterangan karena masih syok, apalagi ada keluarga yang meninggal," kata Kepala Bagian Penerangan Umum Mabes Polri Kombes Agus Rianto di Mabes Polri, Selasa (1/4).

Seperti diketahui, satu unit minibus berstiker salah satu caleg partai di Aceh, tiba-tiba ditembak orang tak dikenal. Akibatnya, tiga orang tewas dan satu lainnya kritis.

Mirisnya lagi, dari tiga korban tewas itu salah satunya adalah bocah berusia 1,8 tahun bernama Khairil Anwar. Satu lainnya adalah seorang perempuan berusia 19 tahun Azilawati serta seorang pria berusia 26 tahun Zuwaini. Satu korban kritis bernama Fahrurazi (25).

"Tiga korban meninggal sudah dibawa ke rumah duka. Sedangkan yang luka dibawa ke salah satu rumah sakit di Bireun," ujarnya.

Namun, Agus kembali menepis bahwa kejadian ini berkaitan dengan kampanye pemilihan umum.  "Itu di luar pelaksanaan kampanye. Unsur politik dalam hal ini masih di dalami," kata Agus. (boy/jpnn)

JAKARTA -- Para penumpang minibus yang diserang oleh orang tak dikenal di Desa Geulanggang Teungoh, Kota Juang, Kabupaten Bireuen, Aceh, Senin (31/3)

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close