Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Sekjen PDIP Ingatkan PAN Pegang Komitmen Koalisi Pendukung Pemerintah

Rabu, 26 Juli 2017 – 20:48 WIB
Sekjen PDIP Ingatkan PAN Pegang Komitmen Koalisi Pendukung Pemerintah - JPNN.COM
Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto. Foto: dokumen JPNN.Com

jpnn.com, JAKARTA - PDI Perjuangan telah melayangkan protes ke Partai Amanat Nasional (PAN) yang berbeda pandangan dengan pemerintah soal Rancangan Undang-undang Pemilu yang disetujui DPR pekan lalu. Sebab, PAN sebagai partai pendukung pemerintahan Presiden Joko Widodo (Jokowi) semestinya bisa bersama-sama seiring sejalan dengan mitra koalisinya.

Sekretaris Jenderal Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Hasto Kristiyanto mengaku telah menegur partai pimpinan Zulkifli Hasan itu. Oh sudah (sudah sampaikan kritik ke PAN)," tegas Hasto di Kantor DPP PDIP, Jalan Diponegoro, Menteng, Jakarta, Rabu (26/7).

Hasto mengajak sesama partai pendukung pemerintah untuk bisa kompak. Selain PAN, ada dua partai lain yang belakangan bergabung mendukung pemerintahan Jokowi, yakni Golkar dan PPP.

"Ketika ada dukungan yang diberikan kepada pemerintah, tentu saja implementasinya di aspek politik menuntut juga ada dukungan yang sama dan efektif," tambahnya.

Karena itu, kata Hasto, partai-partai dalam membangun koalisi juga memegang komitmen. "Jadi PDIP tentu berharap ada satu kata dan perbuatan," katanya.

Sebelumnya PAN memilih walkout dari rapat paripurna DPR dengan agenda pengambilan keputusan atas RUU Pemilu. PAN menolak usul pemerintah dan partai-partai pendukungnya tentang presidential threshold dalam RUU Pemilu.(cr2/JPG)

PDI Perjuangan telah melayangkan protes ke Partai Amanat Nasional (PAN) yang berbeda pandangan dengan pemerintah soal Rancangan Undang-undang Pemilu

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News