Selama PTM 100% di Jakarta, Kasus Covid-19 Ditemukan di 190 Sekolah
jpnn.com, JAKARTA - Kasus positif Covid-19 ditemukan di 190 sekolah di Jakarta selama penerapan pembelajaran tatap muka (PTM) 100 persen.
Data tersebut merupakan hasil active case finding (ACF) yang dilakukan oleh Dinas Kesehatan DKI Jakarta.
Hal ini diungkapkan Kepala Dinas Pendidikan DKI Jakarta Nahdiana saat rapat bersama Komisi E di gedung DPRD DKI, Rabu (2/2).
“Dari data ACF yang dilakukan oleh teman-teman Dinas Kesehatan, mengalami penambahan-penambahannya menjadi 190,” ucap Nahdiana dalam rapat tersebut.
Data ACF milik Dinkes tersebut kemudian disinkronkan atau dicocokkan dengan data dari Disdik DKI.
Sedangkan berdasarkan data Disdik, hanya ada 99 sekolah yang ditemukan kasus Covid-19 sehingga dilakukan penutupan untuk sementara waktu.
“Disinkronkan datanya dengan laporan yang sifatnya mandiri dari kami, maksudnya supaya tuntas,” ujarnya.
Dari 99 sekolah tersebut, rata-rata hanya satu atau dua siswa yang terpapar Covid-19.