Selebgram Rusia Ini Menangis saat Diturunkan di Pinggir Jalan oleh Oknum Driver Taksi Online
"Ibu-ibu baik bantu kami cari sopir lagi," tulis Ulya, lantas menyampaikan terima kasih kepada ibu-ibu warung dan orang di sekitar lokasi yang telah membantunya.
Unggahan tersebut pun langsung dibanjiri berbagai macam komentar dari warganet. Netizen prihatin, bahkan geram atas kejadian itu.
Grab sebagai penyedia jasa layanan yang digunakan oknum driver tersebut pun merespons kejadian yang dialami oleh Ulia.
Melalui kolom komentar di unggahan Ulianaci, Grab menyampaikan keprihatinan dan memberikan penjelasan atas kejadian tersebut.
"Selamat siang Kak Ulya, sebelumnya kami turut prihatin atas kejadian yang Kakak alami ya, Kak. Saat ini tim kami sudah menindaklanjuti laporan ini dan berhasil mengidentifikasi pengemudi yang bersangkutan. Mohon kesediaan menunggu prosesnya, ya, Kak." tulis Grab.(*/disway)