Sembilan Skuat Les Bleus dari Premier League
jpnn.com - PARIS - Samir Nasri boleh saja menjadi bagian penting dari keberhasilan Manchester City menjuarai Premier League musim ini.
Tetapi itu belum cukup bagi pelatih timnas Prancis, Didier Deschamps, untuk memasukkan Nasri ke dalam 23 pemain yang dibawa untuk berlaga di Piala Dunia 2014 di Brasil. Praktis Nasri hanya akan menyaksikan kawan-kawannya tampil melalui layar televisi.
Deschamps juga tidak memasukkan rekan Nasri di City, Gael Clichy, bek AS Monaco Eric Abidal dan Gelandang Lyon Yoan Gourcuff. Namun, kasus Nasri paling mencolok perhatian.
Sebab gelandang serang itu tengah dalam performa yang bagus bersama City pada musim ini. Dia tampil dalam 34 laga dengan koleksi tujuh gol di Premier League. Dia bahkan melesakkan satu gol ke gawang West Ham yang membantu City memastikan trofi musim ini.
Deschamp menjelaskan alasannya tak memasukkan Nasri dalam skuad Les Bleus. Faktor kekompakan tampaknya menjadi alasan utama mengapa Deschamps tidak memasukkan Nasri.
”Dia (Nasri) adalah pemain penting di Manchester City, tetapi itu tidak terjadi bersama timnas Prancis. Saat dia dicadangkan, dia tidak senang. Inilah alasan saya memutuskan tidak mengikutsertakan Nasri,” ujar Deschamps seperti dilansir NBC.
Bagi Nasri sendiri, ini menjadi kedua kalinya dia gagal tampil di Piala Dunia. Sebelumnya, pada Piala Dunia 2010, pelatih Prancis saat itu Raymond Domenech tidak memasukkan namanya.
”Saya tidak bermain di Piala Dunia 2010 dan sama tetap hidup dan semakin tangguh. Saya akan menyaksikan Piala Dunia 2014 lewat layar kaca,” Nasri merespon kegagalannya menembus skuad Les Bleus.