Semen Indonesia Ingin Akuisisi Pabrik di Myanmar
Senin, 03 Juni 2013 – 05:36 WIB
Dengan begitu, lanjut Dwi, semen yang diproduksi di dalam tidak untuk diekspor tapi untuk memenuhi kebutuhan dalam negeri. Pasalnya, kebutuhan semen di dalam negeri terus meningkat tajam di tengah pertumbuhan ekonomi yang semakin baik.
Untuk menjawab tantangan di dalam negeri, Semen Indonesia akan segera merealisasikan pembangunan dua pabrik semen di Rembang (Jawa Tengah) dan Indarung (Sumatera Barat). Targetnya, dua pabrik tersebut dapat beroperasi pada tahun 2016.
Rencananya, dua proyek pabrik baru ini akan dimasukkan dalam agenda Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) SMGR pada 2014 mendatang. Dengan demikian, proses pengerjaannya diharapkan dapat dimulai sesegera mungkin, sehingga bisa segera berkontribusi ke perusahaan.