Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Sempat Waswas, Akhirnya Puas

Penuhi Target di Pilkada Serentak, Golkar Siap-Siap Hadapi 2017

Jumat, 11 Desember 2015 – 22:04 WIB
Sempat Waswas, Akhirnya Puas - JPNN.COM
Juru bicara Partai Golkar, Tantowi Yahya. Foto: Ricardo/JPNN.Com

jpnn.com - JAKARTA - Hasil pemilihan kepala daerah (pilkada) serentak Rabu (9/12) lalu membuat Partai Golkar semakin percaya diri. Sebab, konflik internal dan berbagai hal yang mendera Golkar tak membuat pasangan calon kepala daerah dari partai berlambang beringin itu serta-merta kalah.

Juru bicara Partai Golkar hasil musyawarah nasional Bali, Tantowi Yahya mengatakan, partainya memang hanya mengusung calon untuk 246 pilkada. Namun, ada 135 pilkada yang bisa dimenangkan oleh calon dari Golkar.

“Capaian itu tentu patut kami syukuri. Itu  sudah melebihi target kami di angka 45 persen,” ujar Tantowi melalui pesan singkat, Jumat (11/12).

Lebih lanjut Tantowi memerinci, Golkar mampu menyapu bersih pilkada di wilayah Banten. Partai runner up pemilu legislatif 2014 itu juga unggul meyakinkan di wilayah Sumatera Barat, Sumareta Selatan, Riau, Jambi, Lampung, DIY, Kalimantan Timur, Kalimantan Barat, Sulawesi Tengah, Sulawesi Tenggara dan Maluku. “Calon dari Golkar juga meraih hasil seimbang di NTB, Bangka Belitung, Sumut dan Kepri,” tuturnya.

Hanya saja, Tantowi juga mengakui bahwa Golkar kalah telak di wilayah lain. “Di Jawa Tengah, Bengkulu, Sulawesi Utara, Sulawesi Barat, dan hasil yang tidak mengembirakan di Bali dan Kaltara,” sebutnya.

Namun demikian Tantowi tetap menyebut capaian Golkar di pilkada serentak patut disyukuri. Sebab, berbagai isu negatif yang menghantam Golkar menjelang pilkada ternyata tak otomatis membuat calon-calon kada yang diusung keok.

Tantowi menambahkan, partainya memang sempat waswas. Namun, kekhawatiran itu terkikis ketika kampanye akbar calon-calon dari Golkar dibanjiri puluhan ribu massa.

“Mereka tekun mendengar orasi-orasi politik baik dari calon ataupun  pimpinan partai-partai politik pengusung dan pendukung meski di bawah terik matahari. Itu memberikan keyakinan ke kami bahwa Golkar masih dicintai rakyat,” tegasnya.

JAKARTA - Hasil pemilihan kepala daerah (pilkada) serentak Rabu (9/12) lalu membuat Partai Golkar semakin percaya diri. Sebab, konflik internal dan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News