Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Sentimen Global Positif

Senin, 26 Mei 2014 – 06:00 WIB
Sentimen Global Positif - JPNN.COM

jpnn.com - JAKARTA - Potensi profit taking atau aksi ambil untung dari investor awal pekan ini masih cukup terbuka. Hal itu terutama setelah akhir pekan lalu indeks harga saham gabungan (IHSG) berhasil menguat dan berakhir di level 4.973,057.

Head of Technical Research PT Trust Securities Reza Priyambada mengatakan, positifnya laju bursa saham Asia akhir pekan lalu terimbas laju bursa saham Amerika Serikat (AS) yang menghijau. Terutama, pasca rilis kenaikan data manufacturing PMI dan existing home sales.

"Padahal laju IHSG sempat terpelanting ke zona merah dengan mulai adanya aksi profit taking setelah IHSG mengalami kenaikan dalam beberapa hari terakhir," ujarnya kemarin.

Pada perdagangan awal hari ini Reza memperkirakan IHSG akan berada pada rentang support 4.943-4.964 dan resistance 4.978 " 4.987.  IHSG akhir pekan lalu sempat hampir masuk dalam target support (4.920-4.958) meski juga hampir menyentuh target resistance (4.978-4.985).

"Tertahannya kenaikan ini menunjukkan mulai adanya aksi profit taking setelah kenaikan dua hari. Tentu ini akan mengganggu kenaikan lanjutan IHSG jika aksi tersebut berlanjut. IHSG pun diperkirakan variatif naik terbatas," tuturnya.

Bursa AS akhir pekan lalu masih berlanjut di zona hijau. Indeks S&P 500 naik 8,04 poin (0,42 persen) ke level 1.900,53. Indeks Dow Jones naik 63,19 poin (0,38 persen) ke level 16.606,27. Indeks NASDAQ naik 31,47 poin (0,76 persen) ke level 4.185,81. Bursa di Eropa akhir pekan lalu mayoritas ditutup naik.

"Laju bursa saham Eropa masih dapat bertahan di zona hijau meskipun nilai tukar Euro mengalami pelemahan. Turunnya IFO business climate Jerman sempat direspons negatif namun karena dapat diimbangi dengan rilis kenaikan GDP growth-nya membuat index DAX dapat kembali menghijau dan berimbas positif pada laju bursa saham Eropa lainnya," kata Reza.

Sementara dari AS, pasca rilis kenaikan data manufacturing PMI dan existing home sales,  kini giliran rilis kenaikan data new home sales akan terbit sehingga masih dapat menghijaukan laju bursa saham AS sekaligus membawa indeks S&P500 menyentuh level tertingginya di 1.900.(gen/sof)

JAKARTA - Potensi profit taking atau aksi ambil untung dari investor awal pekan ini masih cukup terbuka. Hal itu terutama setelah akhir pekan lalu

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
  • Bisnis

    Citilink Indonesia Terbangi Kendari

    Sabtu, 17 Juni 2017 – 04:16 WIB
    Citilink Indonesia Terbangi Kendari - JPNN.com
  • Bisnis

    Lion dan Batik Air Tambah Rute Baru

    Rabu, 07 Juni 2017 – 14:15 WIB
    Lion dan Batik Air Tambah Rute Baru - JPNN.com
  • Bisnis

    Juni 2017, Citilink Buka Rute Jakarta-Kendari

    Selasa, 30 Mei 2017 – 14:25 WIB
    Juni 2017, Citilink Buka Rute Jakarta-Kendari - JPNN.com
  • Bisnis

    Lion Air Siapkan Rute Bandung-Pekanbaru

    Jumat, 26 Mei 2017 – 16:16 WIB
    Lion Air Siapkan Rute Bandung-Pekanbaru - JPNN.com
X Close