Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Seperti Cerdas Cermat Anak SMP, Gibran Menjebak Cak Imin dan Mahfud MD

Sabtu, 23 Desember 2023 – 12:40 WIB
Seperti Cerdas Cermat Anak SMP, Gibran Menjebak Cak Imin dan Mahfud MD - JPNN.COM
Cawapres nomor urut 2 Gibran Rakabuming Raka di panggung debat cawapres di JCC, Jakarta, Jumat (22/12). Foto: Ricardo/JPNN

Mirip dengan Prabowo di 2019. Gus Muhaimin pun balik bertanya ke Gibran. Gus Muhaimin mengaku tak paham soal SGIE. Dia pun kembali bertanya kepada Gibran apa itu SGIE. "Terus terang SGIE saya enggak paham. SGIE itu apa?" Gus Muhaimin bertanya.

SGIE ialah State of Global Islamic Economy. Menurut Gibran, SGIE harus dimengerti karena Indonesia sedang fokus mengembangkan ekonomi dan keuangan syariah.

"Maaf ya, Gus, kalau pertanyaannya agak sulit," kata Gibran.

Setelah mendapat penjelasan dari Gibran dalam debat cawapres, Gus Muhaimin menjawab dengan ringkas.

"Sepakat. Isu tersebut penting karena Indonesia memiliki basis penduduk Islam terbanyak di dunia," kata Gus Muhaimin.

Sebelumnya Gibran juga dianggap menjebak Mahfud MD. Gibran bertanya kepada Mahfud tentang carbon capture and storage.

"Pertanyaan Gibran keluar dari materi debat. Seharusnya tidak perlu dijawab oleh Mahfud MD," ujar Kang Tarmidzi.

"Seharusnya baik debat calon presiden maupun calon wakil presiden bukan pertanyaan teknis untuk menjebak lawan melainkan adu gagasan substansial demi rakyat," imbuhnya. (*/jpnn)

Simak! Video Pilihan Redaksi:

Dahulu Jokowi dianggap menjebak Prabowo saat debat, kini terulang, Gibran dianggap memerangkap Cak Imin.

Redaktur & Reporter : Mufthia Ridwan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA