Serena Williams Lewati Rekor Monica Seles
jpnn.com - LONDON - Serena Williams memang belum mendapatkan gelar juara pada 2014. Namun, wanita asal Amerika Serikat itu memecahkan rekor Monica Seles sebagai petenis peringkat pertama di dunia.
Serena bakal bertahan sebagai petenis putri peringkat pertama dunia selama 179 pekan. Serena pun berhasil melewati rekor Seles yang bertahan di pucuk klasemen WTA selama 178 pekan.
Dengan hasil itu, Serena kini berhak berada di posisi kelima petenis dengan durasi terpanjang di WTA. Peringkat pertama masih diduduki Steffi Graf yang berada di pucuk WTA selama 377 pekan.
"Saya tak pernah memimpikan hal ini. Saya ingat ketika melampaui gelar grand slam Seles, itu merupakan hal yang luar biasa untuk saya," terang Serena sebagaimana dilansir laman WTA, Selasa (4/3).
Bagi Serena, melampaui catatan Seles adalah hal yang sensasional. Pasalnya, Serena memang sangat mengidolai Seles. Ketika masih kecil, Serena sering menyaksikan permainan Seles.
"Ketika saya remaja, saya melihat permainannya. Dia benar-benar luar biasa. Kini, berada di level yang sama dengannya adalah hal yang sangat mengagumkan. Saya tak pernah membayangkannya," tegas Serena. (jos/jpnn)