Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Seribu Lebih Prajurit TNI Desersi

Panglima Buka Operasi Penegakan Hukum TNI

Kamis, 17 Januari 2013 – 05:50 WIB
Seribu Lebih Prajurit TNI Desersi - JPNN.COM
Menurut Panglima, kesadaran hukum bagi anggota TNI sebenarnya melekat. Artinya, tidak harus menunggu ada operasi. " Ini yang harus difahami setiap prajurit," kata mantan Panglima Komando Armada Barat itu.

Selain desersi, pada 2012 terjadi beragam kasus. Misalnya, pelanggaran disiplin murni sebanyak 392 pelanggaran, mengalami penurunan 94 pelanggaran dari tahun 2011. Pelanggaran lalu lintas, tahun 2011 sebanyak 1.114 pelanggaran sedangkan  tahun 2012 sebanyak 983 pelanggaran. Data insiden kecelakaan lalu lintas tahun 2012 sebanyak 405 kecelakaan. 

Sisa perkara pelanggaran yang disidik tahun 2012 sebanyak 336 perkara. Perkara masuk tahun  2012 sebanyak 3.291 perkara, mengalami penurunan sebanyak 226 perkara dari tahun 2011. Penyelesaian perkara tahun 2011 sebanyak 3.589 perkara dan tahun 2012 sebanyak 3.298 perkara, atau turun sebanyak 291 perkara.

Sisa tahanan tahun 2011 sebanyak 507 orang dan tahun 2012 sebanyak 414 orang, mengalami penurunan sebanyak 93 orang. Tahanan yang bebas tahun 2011 sebanyak 1.825 orang dan tahun 2012 sebanyak 1.795" orang, mengalami penurunan sebanyak 30 orang.

JAKARTA - Jumlah prajurit yang meninggalkan tugas dinas di TNI rupanya cukup besar. Tahun lalu, total ada 1.123 kasus desersi di lingkungan TNI.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close